Inilah Penyebab dan Cara Memutihkan Ketiak Hitam
SB30 Health – Sobat sehat, ketiak yang hitam tentunya membuat kita merasa minder untuk menggunakan pakaian yang terbuka seperti tanktop bagi wanita atau kaos tanpa lengan bagi pria.
Jika anda ingin memutihkan ketiak hitam dengan cara instan, anda tinggal datang ke klinik kecantikan dan melakukan treatment hair removal pada bagian ketiak alias IPL hair removal.
Akan tetapi, bukan berarti dengan sekali melakukan IPL, ketiak anda langsung bersih dan mulus. Tentunya anda harus melakukan treatment hingga beberapa kali, minimal sekitar 3 – 4 kali. Dan tentunya perawatan di klinik itu membutuhkan biaya yang tidak sedikit.
Sebenarnya, kita tidak perlu melakukan perawatan yang mahal untuk membuat ketiak terlihat putih dan mulus.
Meski tidak selalu kelihatan, ketiak hitam bisa mengganggu rasa percaya diri, terutama pada wanita. Selama ini, banyak yang menganggap bahwa ketiak hitam terjadi akibat kebiasaan mencukur ketiak. Padahal ketiak hitam bisa disebabkan oleh berbagai hal. Oleh karena itu, cara mengatasinya pun berbeda-beda.
Ada beberapa kondisi yang menyebabkan ketiak menjadi hitam :
- Iritasi pada kulit ketiak
- Infeksi bakteri
- Kehamilan
- Kelebihan berat badan atau obesitas
- Diabetes tipe 2
- Gangguan hormon, seperti pada penyakit penyakit tiroid, sindrom Cushing, atau sindrom ovarium polikistik (PCOS).
- Efek samping obat-obatan yang dapat memengaruhi hormon, seperti pil KB dan kortikosteroid.
Untuk memiliki ketiak yang mulus dan bersih, anda bisa mengikuti beberapa cara untuk memutihhkan ketiak hitam yang bisa anda lakukan di rumah :
- Setelah mandi, selalu bersihkan area lipatan ketiak anda menggunakan kapas yang sudah diberi minyak zaitun.
- Jaga berat badan agar tidak obesitas, karena obesitas merupakan salah satu faktor hitamnya ketiak.
- Scrub ketiak menggunakan lulur apa saja atau bisa juga kopi hitam yang bertekstur kasar setiap hari sebelum mandi untuk mengangkat sel kulit mati
- Saat mandi, usahakan menggunakan shower puff dan gosok daerah ketiak agar bersih. Anda juga bisa menggunakan sabun khusus untuk mencerahkan kulit pada area lipatan ketiak anda.
- Jangan mencabut bulu ketiak. Jika anda ingin menghilangkan bulu ketiak, lebih baik dicukur tipis saja.
- Gunakan produk yang mengandung Alpha Hidroxy Acid atau AHA. Sebetulnya AHA sudah sangat umum digunakan sebagai chemical exfoliator untuk wajah. AHA bekerja sangat baik untuk meregenerasi sel-sel kulit dan mengganti kolagen, sehingga efektif dalam mencerahkan kulit, termasuk untuk memutihkan ketiak hitam. Cara penggunaannya, tuangkan cairan AHA ke dalam kapas, gosokkan ke area ketiak. Cukup gunakan 2 hari sekali.
Catatan : Gunakan yang kandungan AHA-nya antara 5-10%. Jika kurang dari 5%, produknya akan kurang efektif. Jika lebih dari 10%, bisa dikategorikan terlalu keras. Penggunaan AHA lebih dari 10%, sebaiknya dilakukan oleh dokter atau dibawah pengawasan dokter.
Semoga bermanfaat.