5 Fungsi Kalsium Yang Penting Bagi Kesehatan Tubuh
Fungsi kalsium sangat penting dan diperlukan oleh tubuh. Kalsium sendiri merupakan salah satu mineral dengan jumlah terbanyak yang ditemukan di tubuh manusia daripada mineral lainnya. Kalsium sendiri dapat diperoleh dengan mengonsumsi berbagai sumber makanan seperti susu, keju, kacang kedelai, jeruk, bayam, oatmeal, sarden, serta berbagai sumber makanan lainnya.
Fungsi kalsium yang penting bagi kesehatan tubuh ini dapat diperoleh dengan memenuhi asupan atau kebutuhan kalsium harian. Anak-anak membutuhkan sekitar 1.300 mg kalsium per harinya. Sedangkan untuk kebutuhan kalsium harian orang dewasa sendiri sekitar 1.000 mg hingga 1.200 mg kalsium per harinya.
Berikut beberapa fungsi kalsium yang penting bagi kesehatan tubuh:
1. Membentuk serta memperkuat tulang dan gigi
Fungsi kalsium yang sangat penting bagi tubuh ialah membentuk serta memperkuat tulang dan gigi. Dimana sebagian besar kadar kalsium akan diserap oleh tubuh guna membentuk serta memperkuat tulang dan gigi yang menjadi struktur tubuh sejak manusia masih dalam kandungan. Kekurangan asupan kalsium akan berdampak buruk, seperti halnya akan mengakibatkan osteoporosis atau tulang keropos khususnya pada wanita yang memasuki masa menopause.
2. Menjaga kinerja jantung
Kalsium memiliki kemampuan untuk membantu menjaga kinerja serta kondisi organ jantung agar tetap sehat. Kalsium dalam darah akan diatur oleh kelenjar tiroid dan paratiroid agar kadar kalsium yang dibutuhkan oleh darah dapat disesuaikan dan dijaga keseimbangannya. Hal tersebut berguna untuk mengatur ritme serta detak jantung, ketika ritme dan detak jantung terjaga dengan baik otomatis dapat membuat jantung bekerja secara optimal serta kesehatan jantung pun akan terjaga.
3. Menjaga berat badan ideal
Pada berbagai penelitian yang dilakukan diungkapkan fakta bahwa seseorang yang mengkonsumsi makanan tinggi kalsium hal ini dapat menurunkan risiko obeisitas serta berat badan. Mengkonsumsi makanan tinggi kalsium dapat membuat kosentrasi kalsium dalam lemak menurun. Hal ini mengakibatkan proses pemecahan lemak sehingga menurunkan kadar lemak dalam sel tubuh.
4. Membantu pergerakan otot
Fungsi kalsium yang penting bagi tubuh diantaranya yaitu membantu pergerakan otot. Kalsium sendiri dapat membuat serabut otot atau miofibril dapat mengerut atau meregang sehingga otot dapat berkontraksi atau berelaksasi. Dengan begitu, pergerakan tubuh dapat berjalan dengan baik.
5. Mencegah kanker usus besar
Kalsium memiliki manfaat untuk mencegah terjadinya masalah kanker usus besar. Hal ini telah dibuktikan dengan adanya penelitian yang dilakukan kepada 120 ribu responden. Dimana pada penelitian tersebut ditemukan fakta bahwa, terdapat penurunan risiko terjadinya kanker usus besar bagi mereka yang mencukupi kebutuhan asupan kalsium harian.
Kalsium memiliki fungsi yang sangat penting bagi tubuh. Oleh karena itu, penuhi kebutuhan asupan kalsium harian kamu untuk dapat memperoleh kebaikan dari manfaat kalsium yang penting bagi tubuh.