7 Manfaat Lidah Buaya Bagi Kesehatan Wajib Kamu Ketahui
Manfaat lidah buaya untuk kesehatan sudah dikenal sejak dulu. Lidah buaya dipercaya memiliki berbagai macam manfaat untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan. Tak heran, banyak sekali orang yang menggunakan lidah buaya sebagai obat untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan, mulai dari gangguan penyakit dari luar maupun dalam tubuh.
Manfaat lidah buaya ini sendiri diperoleh karena lidah buaya memiliki berbagai macam kandungan nutrisi yang sangat baik dan diperlukan oleh tubuh. Dalam gel lidah buaya terdapat berbagai macam nutrisi seperti zat besi, zinc,sodium ,kalium,senyawa polisakarida, mannose 6-phospate, Vit C,Vit E, dan lain sebagainya.
Manfaat lidah buaya yang baik bagi kesehatan dan perlu kamu ketahui antara lain sebagai berikut:
1. Menutrisi rambut
Manfaat lidah buaya yang sangat dipercaya dan dimanfaatkan oleh sebagian besar orang ialah untuk menutrisi rambut. Hal ini dikarenakan adanya kandungan zat besi pada lidah buaya yang mampu berkhasiat untuk menutrisi rambut. Selain itu, gel lidah buaya memiliki banyak sekali kandungan yang baik bagi rambut dan dapat mengangkat sel kulit mati pada kepala serta menutrisi rambut hingga akar-akarnya. Hal ini akan membuat rambut menjadi lebih kuat, dan halus, serta tidak mudah rontok.
2. Mengatasi luka bakar
Lidah buaya juga dipercaya dan digunakan untuk mengobati luka bakar. Gel lidah buaya ini efektif untuk mengobati luka bakar. Senyawa pada lidah buaya ini juga dapat mencegah terjadinya perdangan berlanjut, mengurangi rasa sakit, dan mencegah terjadinya pembengkakan pada kulit yang mengalami luka bakar. Gel lidah buaya juga terbukti mampu mempersingkat waktu yang dibutuhkan dalam proses penyembuhan luka bakar pada jaringan kulit.
3. Menurunkan kadar gula darah
Manfaat lidah buaya yang lain dan sangat bermanfaat bagi kesehatan ialah dapat menurunkan kadar gula darah. Pada beberapa penalitian yang dilakukan ditemukan fakta bahwa dengan mengkonsumsi ekstrak lidah buaya setiap hari secara rutin, hal tersebut dapat menurunkan kadar gula darah bagi penderita diabetes melitus tipe 2. Tentunya hal ini dapat menjadi kabar baik, terutama bagi para penderita diabetes tipe 2.
4. Meredakan ruam
Ruam merupakan salah satu masalah kulit yang menganggu dan akan membuat seseorang merasa tidak nyaman. Dengan mengoleskan gel lidah buaya di area kulit yang terdapat ruam, hal ini dipercaya dapat mengurangi rasa gatal serta ruam yang terdapat di area kulit tersebut.
5. Mengatasi nyeri sendi
Lidah buaya juga dikenal bermanfaat untuk meredakan nyeri sendi. Lidah buaya sendiri memiliki sifat analgesik yang secara efektif mampu untuk meringankan nyeri sendi akibat cedera, bahkan osteoarthritis, dan rematik. Cukup dengan mengoleskan gel lidah buaya pada area sendi yang nyeri dan maka nyeri tersebut perlahan akan mereda.
6. Mengatasi infeksi jamur
Lidah buaya juga dikenal memiliki manfaat untuk mengatasi infeksi jamur. Lidah buaya memiliki berbagai senyawa serta adanya agen antiseptik yang dapat membasmi bakteri hingga virus. Dengan adanya kandungan tersebut lidah buaya memiliki manfaat untuk mengatasi masalah infeksi jamur kulit.
7. Melancarkan BAB
Manfaat lidah buaya yang terakhir ialah dapat memperlancar BAB. Lateks pada gel lidah buaya diketahui dapat menjadi manfaat untuk menjadi obat pencahar atau memperlancar BAB. Tentunya hal ini dapat menjadi solusi apabila kalian sedang mengalami sembelit atau susah buang air besar.
Manfaat lidah buaya sangat banyak dan dapat kamu manfaatkan. Pastikan konsultasi dengan dokter agar penggunaan lidah buaya dapat sesuai dengan kebutuhan anda.