Sudah Makan Banyak Tapi Tetap Kurus? Temukan Penyebab Anda Susah Gemuk Disini
SB30 Health – Ada banyak sekali orang yang mengeluh karena berat badannya yang berlebih alias kegemukan. Itulah sebabnya mereka yang merasa badan mereka gendut, lantas menjadi galau dan mencoba berbagai cara untuk mendapatkan tubuh yang langsing dan ideal.
Namun tahukah anda? Sebenarnya bukan hanya orang gemuk saja yang galau, akan tetapi mereka yang memiliki body terlalu kurus hingga sering disebut sapu lidi juga tak kalah stress memikirkan bagaimana caranya untuk menambah berat badan mereka.
Badan yang terlalu kurus juga dapat menimbulkan problem tersendiri, seperti tidak pede dengan bentuk tubuh hingga resiko penyakit dan masalah kesehatan lainnya. Yang pasti, baik kelebihan ataupun kekurangan berat badan sebenarnya sama-sama rentan untuk terkena penyakit tertentu.
Anda sudah makan banyak tapi tetap kurus? Kemungkinan, hal itu disebabkan oleh faktor genetik, pola makan yang salah, hingga menderita penyakit tententu.
Bagi anda yang saat ini masih kebingungan, disini saya akan menjabarkan apa saja penyebab badan anda susah gemuk :
1. Pola makan yang salah
Pola makan yang salah dapat menyebabkan berat badan anda tidak kunjung naik. Dan salah satu penyebabnya adalah karena anda kurang asupan kalori, lemak dan karbohidrat. Ketiganya sangat dibutuhkan untuk menambah berat badan anda. Pola makan yang tidak teratur juga ikut berperan dalam menentukan jarum timbangan anda.
Sama halnya jika anda melakukan olahraga yang terlalu berat untuk tubuh anda. Jika anda terlalu memforsir tenaga anda untuk berolahraga, maka tubuh anda tidak akan memiliki cadangan kalori yang cukup untuk dijadikan energi. Itulah sebabnya anda kesulitan untuk meningkatkan berat badan.
2. Jarang berolahraga
Apabila anda sudah makan banyak tetapi masih saja kurus, mungkin salah satu penyebabnya adalah karena anda jarang berolahraga.
Mungkin anda berpikir, “Kalau saya olahraga, nanti makanan yang saya makan gak jadi lemak dong?”
Sebenarnya, anda tetap perlu berolahraga agar makanan yang anda makan menjadi massa otot, bukan menjadi lemak yang memenuhi perut anda.
Ketika anda terus mendapatkan asupan makanan namun anda malas berolahraga, alhasil lemak tersebut hanya menumpuk di bagian tubuh tertentu dan membuat bentuk tubuh anda menjadi tidak terlihat ideal.
3. Faktor genetik atau keturunan
Faktor genetik atau keturunan juga merupakan salah satu penyebab berat badan anda tak kunjung naik. Jika penyebabnya adalah faktor genetik, maka biasanya seluruh anggota keluarga memiliki karakteristik yang sama, yakni susah gemuk walaupun sudah makan banyak.
Hal ini terkait dengan metabolisme yang berperan penting dalam pembakaran kalori dalam tubuh. Hal inilah yang menyebabkan tubuh anda tetap kurus meski sudah mengonsumsi banyak makanan.
Biasanya, seseorang yang memiliki garis keturunan kurus atau memiliki tipe tubuh ektomorf berat badannya susah naik walaupun sudah berusaha makan banyak. Anda yang termasuk ke dalam golongan ini tentunya membutuhkan asupan kalori yang lebih banyak untuk mengatasinya.
4. Stress
Pikiran anda yang selalu penuh dengan masalah hingga merasa stress tentunya dapat memicu pola makan yang tidak teratur. Biasanya, pikiran anda yang tertekan akan membuat diri anda kehilangan nafsu makan. Kondisi ini bisa saja menjadi penyebab anda kesulitan meningkatkan berat badan.
Apabila nafsu makan anda terganggu karena pikiran anda stress atau tertekan, maka berat badan anda pasti susah untuk naik. Bahkan, tubuh anda justru menjadi semakin kurus.
5. Penyakit Kronis
Penyakit kronis juga merupakan salah satu penyebab mengapa anda tetap kurus walaupun sudah makan. Bahkan, bukan tidak mungkin berat badan anda justru semakin menurun dari hari ke hari.
Beberapa masalah kesehatan yang menyebabkan badan tetap kurus meski sudah makan banyak, antara lain:
- Kanker
- Gangguan pada kelenjar tiroid (hipertiroidisme dan hipotiroidisme)
- Diabetes
- Penyakit hati, jantung, ginjal, atau paru-paru.
- Kondisi peradangan jangka panjang, seperti rheumatoid arthritis atau lupus.
- Gangguan pada sistem pencernaan, seperti penyakit tukak lambung, penyakit celiac, peradangan pada bagian usus.
- Mengalami infeksi virus, bakteri, atau parasit, yaitu HIV dan AIDS, tuberkulosis (TBC), dan diare.
- Demensia, orang yang mengalami demensia sering kali susah menyampaikan kebutuhan makanannya.
- Sulit menelan (disfagia)
- Malnutrisi
- Masalah gigi dan mulut
6. Sering Begadang
Begadang merupakan salah satu hal yang harus anda hindari jika anda ingin mendapatkan tubuh yang ideal. Karena kebiasaan inilah yang menjadi penyebab tubuh anda kurus. Pasalnya, begadang dapat menyebabkan metabolisme tubuh anda tidak berjalan dengan baik, terutama dalam penyerapan nutrisi.
Oleh sebab itu, hindarilah kebiasaan begadang ini agar tubuh anda makin berisi dan agar kualitas tidur anda bisa lebih baik.
Sobat sehat, jadi itulah keenam penyebab mengapa anda tetap kurus walaupun sudah makan banyak. Jika anda bisa menghindari keenam penyebab di atas, niscaya suatu saat anda akan mendapatkan tubuh ideal seperti yang anda impikan.